5 Hosting Gratis Terbaik yang Beneran Gak Bayar 2020

Web hosting gratis? Memangnya beneran ada? Hosting jenis ini ternyata bukan isapan jempol atau tipu-tipu saja loh, hal ini memang benar adanya 😀. Lagipula sekarang bukan zaman tahun 2000an lagi di mana teknologi internet serba berbayar. Hosting gratis terbaik, seperti 000webhost misalnya, bukan lagi hal yang mustahil ada jika dilihat dari bisnis dan teknis.

Coba saja lihat layanan Google Search, Youtube, WordPress, Facebook, Twitter -dan masih banyak lagi. Layanan semacam itu gratis sejak pertama diluncurkan. Teknik marketing yang sama juga menjadi muasal munculnya web hosting gratis (meskipun ada juga yang berbayar).

Jika mau mengeluarkan usaha untuk mencoba mencari, hosting yang menyediakan layanan gratis ini ada lumayan banyak kok. Tinggal kita saja yang harus jeli dalam memilihnya sehingga bisa menemukan web hosting gratis terbaik.

Nah, karena kamu sudah masuk halaman ini, berarti bisa dibilang kamu sudah berusaha. Baiklah, tanpa perlu bertele-tele, ini 5 pilihan provider hosting web gratis yang bisa kamu gunakan:

  1. 000webhost – hosting gratis yang ngebut dan punya banyak tutorial
  2. IndoWebsite – free hosting Indonesia bagi calon webmaster Indonesia
  3. 5GBfree – hosting gratis yang memadukan fitur dan kemudahan penggunaan
  4. FreeHosting.com – tawaran paket hosting gratis ini cukup lumayan
  5. AwardSpace – best free hosting dengan auto-installer yang pantas kamu coba

(Tentu saja, dalam menggunakan layanan hosting gratis, kamu harusnya sudah mengerti Terms & Conditions yang biasanya ada. Bila belum, silakan simak dulu pemaparan skema hosting gratis terbaik yang banyak ditemui dalam industri ini.)

1. 000webhost

Sebagai satu provider web hosting gratis terbaik, 000webhost hadir dengan tawaran pengalaman eksplorasi situs web bagi pemula. Oleh provider ini, kamu diberi akses menuju tutorial WordPress 000webhost, yang kontennya menuntun kamu A-Z hingga sukses.

Pengalaman premium web hosting gratis webhost tidak berhenti di sini. kamu akan mendapat sertifikat SSL Let’s Encrypt, ruang simpan data 1 GB SSD dan 10GB batas traffic ke website kamu (‘bandwidth’). kamu punya lebih dari satu web? Provider ini memperbolehkan kamu hosting 2 situs web sekaligus – tanpa ada biaya tambahan.

2. IndoWebsite

IndoWebsite punya mimpi akan adanya lebih banyak konten lokal asli Indonesia di dunia Internet. Mereka berinisiatif menawarkan web hosting gratis dengan lokasi pusat data (‘data center’) di Indonesia, serta layanan yang gratis selamanya. kamu juga akan difasilitasi fitur standar web hosting: cPanel, PHP, dan MySQL dengan sistem operasi CloudLinux OS.

Namun, fasilitas paket hosting gratis terbaik harus berhenti di situ. Kamu harus beli domain di IndoWebsite agar bisa mendapat hosting gratis. Dan meskipun, customer support via website cukup responsif (24 jam), proses pendaftaran hosting gratis di IndoWebsite cukup berbelit. Ini menurunkan poin performa provider ini secara umum – yang mana sangat disayangkan.

3. FreeHostia

FreeHostia membuat statemen berani dengan menyebut diri ‘surga hosting di Bumi tanpa iklan’. Selain memiliki sejumlah paket web hosting premium (bernama Watercircle, Lovebeat, Wildhoney, dan Supernatural), hosting ini juga menawarkan cloud web hosting gratis.

Cloud hosting berarti alih-alih disimpan di satu server, data kamu di-enkripsi dan diletakkan di sejumlah pusat data. Sangat menarik bahwa ada perusahaan yang menawarkan layanan ini secara gratis.

Namun, hosting gratisnya di sini ada keterbatasan fitur. 6GB bandwidth dan 0,25GB ruang data tak terasa melegakan, demikian juga dengan batasan file ter-upload harus di bawah 500kb. Meski kamu bisa hosting hingga 5 domain, di layanan ini kamu tidak akan mendapat domain gratis.

4. FreeHosting.com

Masih fresh setelah mengalami perombakan desain, FreeHosting.com punya tawaran cPanel web hosting gratis. Tapi semua tidak selesai di situ – kamu akan dapat fitur cloud backup, FTP, DNS hosting dan domain berbayar.

Registrasi di FreeHosting.com juga simpel. kamu bahkan bisa daftar pakai akun Facebook. Lalu, saat masuk – whoops! – kamu akan melihat paket ini menyediakan storage 10GB dengan bandwidth 250GB! Bikin kita bisa kipas-kipas santai, ya kan?

Hanya saja, provider ini belum akan memuaskan kamu dalam hal kecepatan server. Tingkat laju data mereka masih jauh dari ideal. Tapi, toh, bila kecepatan data tidak masalah bagi kamu, provider ini adalah layanan yang cukup keren.

5. AwardSpace

AwardSpace adalah bagian dari grup AttractSoft yang berpusat di Jerman. AwardSpace ini sendiri adalah subsidiari grup web hosting tersebut di ceruk pasar web hosting gratis terbaik.

Di sini kamu akan mendapat paket layanan hampir mirip dengan paket berbayar. Storage 1GB, bandwidth 5GB, ruang hosting untuk 1 website dan 3 subdomain – satu paket yang solid untuk hosting gratis. kamu pun bisa upgrade paket ini menjadi berbayar untuk mengaktifkan sejumlah fitur.

AwardSpace sendiri punya penekanan pada bidang perangkat lunak (‘software’). Aplikasi auto installer perusahaan ini, bernama Zacky, memiliki sejumlah script template untuk blog, situs pendidikan, toko online dan banyak lagi. Hasil desain situs web kamu akan tampak seperti layanan web hosting berbayar.

Penjelasan Cara Kerja Hosting Gratis – Kok Bisa Ada?

Di atas tadi 5 website yang menyediakan web hosting gratis terbaik. Sudahkah kamu mencermati apa yang mereka tawarkan? Kalau kamu sudah akrab dengan layanan hosting web berbayar, layanan pada hosting gratis pasti rasanya sangat minim. Dan seharusnya kamu pun bisa memaklumi hal itu.

Fitur minim inilah trik yang dilakukan oleh penyedia hosting gratis. Targetnya sekadar mencari customer.

Dalam prakteknya, setelah digunakan seringkali ada yang sewot servernya lemot, iklannya seperti reklame di perempatan traffic light, dan lain-lain. Soal komplain semacam ini, biasanya dilatari ketidaktahuan customer sendiri.

Provider hosting web gratis biasanya memberi deskripsi yang jelas di awal.

Pilihannya memang rata-rata seperti itu. Jika di hosting berbayar kamu dapat unlimited bandwidth dan unlimited disk space, di hosting gratis terbaik sekalipun paling mentok disk space hingga 1 GB. kamu juga umumnya tidak bisa memiliki domain penuh (hanya subdomain).

Melihat banyaknya kekurangan dari hosting gratis, maka topiknya sekarang adalah memilih hosting gratis yang paling pas untuk kebutuhan kamu.

Dua jenis penyedia hosting gratis

Bila dicermati lebih lanjut, ada 2 sumber web hosting gratisan yang bisa ditemukan secara online:

  1. Website Builder. Situs seperti Wix, Weebly dan Webnode memberi kamu ruang (‘disk space’) untuk diisi situs web kamu. Bagi kamu yang belum tahu, website builder ini juga akan membantu kamu membuat web dan mengolah tampilannya tanpa perlu melakukan pemrograman.
  2. Web Hosting. Provider seperti 000webhost dan Awardspace adalah web hosting service yang memberi disk space dan prasarana hosting secara gratis. Di sini, kamu bebas memilih ‘software’ konten kamu (misal, WordPress, Joomla, atau Drupal) yang batasan pengaturannya relatif lebih luas dari website builder.

    Kita akan melihat keduanya secara lebih terperinci, dimulai dari website builder – pilihan hosting gratis yang melengkapi aplikasi pembuatan website instan.

    1. Website Builder – hosting gratis, website gratis.

    Kita akan memulai dengan menyamakan pemahaman soal baik-buruknya suatu layanan.

    Web hosting gratis terbaik adalah yang berperforma baik, sesuai dengan kebutuhan kamu, serta konsistensinya dapat diandalkan.


    Dengan berpedoman statement tersebut, kami cukup yakin website builder gratis adalah layanan gratis yang tak patut untuk dilewatkan.

    Website builder Wix, misalnya, adalah solusi instan dan mudah bagi siapapun yang sangat awam perihal cara membuat website. Aplikasi pembuat website yang bisa diakses secara online ini juga langganan usaha kecil menengah (UKM) dan wirausahawan muda.

    kamu sama sekali tidak perlu mahir bahasa program komputer. Dan, ajaibnya, lewat algoritma dan template design yang disediakan, website kamu akan sanggup diselesaikan dalam waktu maksimal 25 menit.

    Bagaimana aspek hosting dari website builder?
    Pada dasarnya, website builder gratis menawarkan cara membuat website yang praktis. Maka, tidak heran jika kapasitas hosting yang disediakan relatif kecil, cukup untuk menjalankan 1 website. Sementara itu, kapasitas data storage agak beragam. Wix dan Weebly sama-sama menyediakan kapasitas ruang 500MB. Sementara, Webnode membatasi storage kurang dari 100MB.

    Sementara, dalam hal bandwidth, Weebly menawarkan bandwidth tak terbatas; Wix, 1GB; dan Webnode lebih kecil dari itu.

    Website builder juga punya uptime dan response time yang baik. Misalnya, berikut ini uptime 99,98% server Weebly. kamu bisa berekspektasi menemukan skor sedemikian tinggi di website builder lainnya.

    Terserah bagaimana kamu menyikapi ketiga pilihan tersebut. Mereka adalah layanan website builder gratis terbaik saat ini.

    Kamu masih menumpang. Jangan banyak permintaan.
    Perlu juga disampaikan bahwa elemen hosting ini hanya disediakan untuk website yang dibuat di platform website builder (dengan subdomain, misal www.kitaindonesia.wix.com). Website kamu, dan domain kamu yang didaftarkan di tempat lain, tidak bisa menggunakan aspek hosting ini secara terpisah.

    Dari sisi hosting, tawaran website builder gratis memang sangat terbatas. Bayangkan seberapa cepat kapasitas disk storage kamu habis jika situs kamu adalah e-commerce atau toko online dengan gambar resolusi tinggi.

    Belum lagi soal iklan. Website builder gratis mencari penghasilan dengan memasang iklan di situs kamu. Sejauh ini baru platform Webnode yang sama sekali tidak memasang iklan (‘No Ads policy’) dan lebih memilih memperkecil kapasitas hosting bagi tiap customer.

    Saya tidak ingin terlalu melebihkan sisi lemah website builder gratis di sini. Tapi, opsi ini sangat terbatas dalam hal hosting. Pertama, kamu tidak bisa migrasi server dari layanan ini, kecuali kamu mau membayar. Kedua, kamu tidak dapat melakukan backup data.

    Skenario terburuk dari memakai website builder gratis berpusar pada ketidakpastian. Bagaimana jika kamu ingin pindah server, apakah data kamu bisa ikut dipindah? Lalu, tanpa fitur backup, siapa yang akan menggaransi bahwa data kamu tidak hilang?


    Website builder gratis adalah aplikasi praktis dan desain web buatannya terlihat profesional. Namun, kami akan lebih merekomendasikan pilihan gratis ini untuk proyek-proyek non-komersil atau sebatas situs landing page di mana kamu menampilkan identitas bisnis kamu.

    Proyek komersil atau jangka panjang akan lebih menguntungkan memakai website builder terbaik yang berbayar. Atau, bisa juga, memakai web hosting gratis terbaik – yang akan kita bahas pada bagian berikut ini.

    2. Web hosting gratis – hosting gratis, fitur premium.

    Pemilihan subjudul di atas bukannya tanpa alasan. Hosting web gratis dari sejumlah provider web hosting tidak lantas melucuti fitur penting dari layanan hosting kebanyakan.

    Panel kontrol 000webhost.com bisa dijadikan contoh. Lihatlah fitur panel hosting gratis tersebut yang memuat elemen premium dari hosting berbayar.

    Kamu bisa install sistem manajemen konten (CMS) WordPress, Joomla, Drupal, Magento atau apapun. kamu juga bisa menggunakan aplikasi website builder yang kamu rasa paling praktis dan hasilnya bagus. Bahkan, kamu bisa mengunggah website dengan domain kamu sendiri.

    Mungkin di benak kamu muncul pertanyaan: jika provider hosting bisa meraup uang dari menjual layanan hosting, kenapa mereka malah menggratiskannya?

    Jawabannya sangat bervariasi. Namun, pada dasarnya, web hosting gratis terbaik menjadi kesempatan belajar bagi pengelola situs web yang masih minim pengalaman. Customer diperbolehkan mencoba fitur lengkap dari hosting ini sembari mereka belajar. Dari sini nantinya akan tumbuh loyalitas brand.

    Maka, tidak heran bila opsi ini juga dibarengi dengan adanya komunitas pengembang dan database tutorial yang lengkap.

    Kesimpulan: Web Hosting Gratis Layak Dicoba.

    Keuntungan hosting gratis adalah sisi gratis nya itu sendiri. Cara pakai hosting nya mudah. Pendaftarannya cepat. Namun, sebenarnya kekurangan dari web hosting gratis cukup besar. Kapasitas bandwidth, disk space dan fiturnya terbatas. Kamu juga tidak bisa punya domain sendiri.

    Maka, sebelum mendaftar hosting gratis, kamu perlu mencermati paketnya secara cermat. Secara kegunaan, dua opsi di atas punya titik tawar tersendiri. Website builder gratis ideal untuk proyek UKM berupa landing page mengenai identitas bisnis. Sementara, hosting gratis terbaik cocok untuk keperluan pembelajaran mengelola website.

    Untuk mempermudah pilihan kamu, berikut tabel evaluasi performa provider hosting web gratis terpopuler saat ini. 000webhost unggul berkat panel admin yang rapi, domain gratis, fitur tutorial dan tentunya, kecepatan server yang top. Yang lain cukup tertinggal di belakang, meskipun kamu tetap akan mendapat beberapa tawaran menguntungkan.

    No Nama Provider Kecepatan  Server Disk Space Bandwidth Domain
    1 000webhost A+ 1GB 10GB 2
    2 IndoWebsite * 0,1GB 100GB 1
    3 FreeHostia B+ 0,25GB 6GB 5
    4 FreeHosting C+ 10GB 250GB 1
    5 AwardSpace C+ 1GB 5GB 1

    * Kami tidak bisa menilai kecepatan server IndoWebsite karena terkendala Terms & Service provider tersebut.

    Jangan berhenti di sini juga. Barangkali solusi kamu ada pada layanan web hosting berbayar? Sekarang saatnya melihat daftar kami untuk rekomendasi web hosting terbaik (2020).

    Tinggalkan komentar